October 25, 2025
Image default
Event & CommunityWhat's New

Kirana Setio, Kamila Batavia, Meha, Ardhita, Cloud dan Eleanore Bikin Panas di Boleh Gig

South Jakarta – Acara musik rutin mingguan yang menampilkan talanta-talenta seru di bidang musik, ‘Boleh Gig’, kembali digelar di minggu kedua bulai Mei 2025. Berlangsung pada hari Kamis, 21 Mei 2025 di Wangsa Timoer, Blok A, Jakarta Selatan, Boleh Gig kali ini menampilkan 6 penampil dari lintas genre yaitu band pop Cloud, solois wanita Kirana Setio, Meha, Kamila Batavia dan Ardhita, serta unit pop rock asal Bekasi, Eleanore. Seperti halnya di gelaran-gelaran sebelumnya, Boleh Gig kali kembali dipandu oleh Qenny Allyano dan DJ Andree Stroo sebagai host.

Band pop asal Depok, Cloud, menjadi pembuka gelaran Boleh Gig kali ini. Band yang mempunyai formasi Ican (vokal), Moiv (vokal(, Helmi (gitar), Atma (gitar), El (bass) dan Dul (drum) membuka penampilan dengan membawakan lagu dari Coboy Junior, “Kamu” dengan aransemen berbeda. Selanjutnya Cloud mengenalkan lagu karya mereka, “Bookstore” dan “Asmara Bahagia”. Sebagai penutup, Cloud membawakan nomor hit dari HIVI!. Usai Cloud tampil, giliran solois KIrana Setio yang tampil di panggung Boleh Gig. Tampil dengan konsep akustik, Kirana membawakan lagu “Dawai” yang merupakan soundtrack film ‘Air Mata di Ujung Sajadah’ dan juga single terbaru yang merupakan remake lagu lama, “Bagiku Kaulah Segalanya”.

Cloud ( foto : QB )

 

Kirana Setio ( foto : QB )

 

Meha ( foto : QB )

 

Setelah Kirana Setio, solois wanita, Meha, menjadi penampil ketiga di gelaran Boleh Gig. Meha yang juga tampil diiringi gitar akustik, membuka penampilan dengan lagu lawas milik Sixpence None the Richer, “Kiss Me” yang dilanjutkan dengan single “Daku Sekarat”, “Turun Dari Langit” dan nomor teranyar “Ada Rasa”.  Setelah Meha, Kamila Batavia yang kini sedang menetap di Jerman, menjadi penampil berikutnya di Boleh Gig. Kamila malam itu membawakan seluruh lagu dari EP miliknya yang baru rilis, ‘The Scent of Camillias’, yaitu  “Tutup Mata”, “Ais Ich Einschief” , “Hilang dan Tak Kembali” dan “Berakhir dan Berlalu”.

Penampil kelima di gelaran Boleh Gig kali ini adalah solois asal kota Surabaya, Ardhita. Tampil bersama dengan musisi dan produser, Jerricoev, Ardhita membawakan nomor-nomor dari mini albumnya yang akan segera rilis. Ardhita juga membawakan nomor dari Fourtwnty,, “Mangu” yang dinyanykan oleh Charita Utami. Sebagai penutup, Ardhita membawakan debut single yang baru dirilis beberapa waktu lalu berjudul “Stupidly”. Sebagai penutup gelaran Boleh GIg malam itu adalah trio pop rock Eleanore. Eleanore langsung menggebrak panggung dengan membawakan karya mereka, “Nonchalant”, “Please Let It Go My Way!, “Kau Berkata Apa?”,”Gloria” dan sebuah cover dari legenda rock n’roll, Chuck Berry, “Johnny B. Goode” serta ditutup dengan “Safer Place”.

Sampai jumpa di Boleh Gig  selanjutnya.

Kamila Batavia ( foto : QB )

 

Ardhita ( foto : QB )

 

Eleanore ( foto :QB )

Related posts

Linkin Park Umumkan Daftar Lagu Album ‘From Zero’ Umumkan Jadwal Tur Baru

AQK

Charlotte Day Wilson Rilis Single “Canopy” Dari Album ‘Cyan Blue’

AQK

Film “Glenn Fredly The Movie” Rilis Official Trailer & Poster Tayang 25 April 2024

AQK

Leave a Comment